SELAMAT DATANG DI BLOG CANTIK INDAH TAJIR

Blog ini dibuat sebagai catatan untuk saling berbagi dan saling memotivasi..

Senin, 09 November 2015

Lolos Dalam Pengajuan KPR

Pengajuan KPR  ditolak?


Waduhhh..

Banyak orang yang ditolak pada saat pengajuan KPR, padahal ini merupakan hal yang sangat penting ketika kita ingin membeli rumah..

seperti yang kita ketahui, harga rumah terus naik.. bahkan melebihi bunga bank. sehingga bila kita harus membeli rumah secara cash, kita harus menabung cukup lama untuk mengumpulkan uang  dan ironisnya ketika uang terkumpul, harga rumah sudah naik.

Dalam pos ini saya akan berbagi apa saja sih yang harus kita perhatikan dalam pengajuan KPR..

1. BI Checking
penting bagi kita untuk memiliki BI Checking yang bersih.

apa sih itu BI checking ?
BI checking itu adalah pemeriksaan kondisi keuangan anda di Bank Indonesia.
- Apakah anda pernah punya masalah pinjaman dengan lembaga keuangan yang ada di Indonesia.
- Pinjaman apa saja yang anda miliki di lembaga keuangan Indonesia.

a. Kartu Kredit
Kartu plastik ini sudah terbukti berhasil melilit banyak pemiliknya dengan masalah keuangan, sehingga sering kali pengajuan KPR anda ditolak karena hal ini.

Untuk itu, tips dari saya, bila anda pengguna kartu kredit, pastikan anda membayar lunas setiap tagihan kartu kredit yang anda miliki.

dan sebaiknya hanya miliki maksimal 2 kartu kredit saja, sehingga anda mudah mengontrolnya.

salah seorang rekan saya ada yang tergiur dengan penawaran pembuatan kartu kredit gratis di sebuah department store, dan ketika kartu kredit nya sampai hingga bertahun-tahun, beliau tidak pernah menggunakan nya.

ketika ingin mengajukan kpr ke bank, ternyata ada tunggakan tagihan kartu kredit yang setelah di cek ternyata iuran tahunan yang sudah berjalan cukup lama.

ketika beliau complaint ke bank penerbit kartu kredit tersebut, ternyata iuran gratis itu hanya diberikan bila pemegang kartu melakukan belanja di dept store tersebut sejumlah tertentu..

ow ow ow..

namun, utk hal seperti ini, biasanya ada pengampunan dari bank tempat kita mengajukan kpr.. tapi tetap saja bikin repott.. kan ?

b. cicilan motor atau mobil, pastikan anda membayarnya dengan lancar setiap bulan.


2. penghasilan yang tercermin di buku tabungan

pastikan gaji atau penghasilan anda setiap bulan nya masuk ke rekening pribadi anda. bila anda menerima gaji secara cash, maka anda harus memasukkan nya ke buku tabungan setiap bulan di tanggal yang sama .

hal yang sama jika anda menerima tambahan seperti uang makan, uang transport ataupun bonus apa pun .



3. Saldo yang cukup

penting untuk memiliki saldo yang cukup di buku rekening anda. minimal harus tercermin 20% dari harga properti yang anda beli.

yah aneh dunk ya, kalo anda mau beli rumah nga ada uang muka..

kalo anda mau beli rumah 700juta, pastikan di saldo anda ada uang 140 juta .. atau bila tidak tercermin di buku tabungan, maka harus ada slip deposito yang menguatkan nya.


4. Menikah dengan orang yang tepat..

ha ha ha.. ini agak lucu sebenarnya.. siapa sih yang tidak mau menikah dengan orang yang tepat..

ya temans.. bila kita telah menikah, maka BI Checking juga akan dilakukan pada pasangan kita.  jadi bila pasangan kita masa mudanya pernah punya kartu kredit bermasalah, sudah pasti akan menjadi masalah saat pengajuan KPR.

ini pernah terjadi. salah seorang nasabah saya marah besar ke istrinya, setelah mengetahui pengajuan kpr  nya ditolak karena hasil bi checking istri yang baru dinikahinya itu, ternyata jelekkk sekalii...


5. Ajukan Banyak Bank

Banyak orang menolak untuk mengajukan banyak bank, karena alasannya harus mengeluarkan uang lebih untuk membayar biaya appraisal bank.. (apa itu appraisal bank.. klik disini)

sesungguhnya, setiap bank punya kebijakan yang berbeda-beda. ada yang bi checking jelek sedikit sudah ditolak..ada yang sampai kolek 5 pun tetap di terima..

jadi, jangan ragu untuk mengeluarkan biaya appraisal di awal, supaya kpr anda cepat disetujui.

6. Minta Bantuan Broker Property 

Broker Property biasanya memiliki kerja sama dengan bank, sehingga ada yang memberikan diskon biaya appraisal.. bahkan ada juga yang memberikan gratis biaya appraisal..

Meminta bantuan broker property juga akan sangat menghemat waktu dan tenaga anda.

Pihak broker property yang akan mendampingi petugas bank yang akan inspeksi ke properti yang anda beli, anda bisa tenang bekerja di kantor..

Pihak broker property akan mendampingi anda hingga selesainya transaksi..

anda membeli property di wilayah cibubur ? FERDI PROPERTY SIAP MEMBANTU ANDA..

HUBUNGI KAMI DI 
RUKO GATEWALK UR 19 CITRA GRAN CIBUBUR
TELP. 021-29066919, 0813 1157 3058